CANTUMKAN SUMBERNYA JIKA MENGGUNAKAN GAMBAR ATAU ARTIKEL DARI BLOG INI - HORMATI HAK CIPTA ORANG LAIN.

05 September 2016

Proses Pembangunan LRT di Palembang

Maju Dari Target, Proyek LRT Palembang Selesai Januari 2018
Ardan Adhi Chandra - detikfinance
Kamis, 04/08/2016 19:30 WIB
Maju Dari Target, Proyek LRT Palembang Selesai Januari 2018Foto: Pembangunan prasarana LRT Palembang (Ardan Adhi Chandra/Detik)
Jakarta -Proyek pembangunan Light Rail Transit (LRT) Palembang sepanjang 24,5 kilometer (km) ditargetkan selesai Januari 2018. Target ini maju dari rencana awal di kontrak proyek yang tertulis bulan April 2018.

Majunya target penyelesaian proyek LRT Palembang diungkapkan oleh Direktur Utama PT Waskita Karya Tbk (WSKT), M. Choliq saat jumpa pers di acara Investor Day di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (4/8/2016). 

"LRT Palembang progresnya di atas rencana. Jadi kami harus bisa cepat lebih cepat dibandingkan waktu di kontrak. Kalau nggak salah di kontrak April, kita Januari 2018 jadi, targetnya maju,"kata Choliq.

Dirinya mengakui bahwa majunya target penyelesaian proyek LRT Palembang bukan karena permintaan Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

"Harus lebih cepat. Kita makin cepat makin baik. Untungnya makin banyak," kata Choliq.

Dirinya menambahkan bahwa kemajuan pembangunan LRT Palembang hingga saat ini sudah di atas 10%. Saat ini, pekerja proyek tengah fokus dalam pemasangan girder atau balok beton sebagai jalan kereta ringan.

"Sekarang girder-girdernya pun mulai dipasang. Sudah lebih (dari 10%)," tutur Choliq.

(feb/feb) 

No comments:

Post a Comment