CANTUMKAN SUMBERNYA JIKA MENGGUNAKAN GAMBAR ATAU ARTIKEL DARI BLOG INI - HORMATI HAK CIPTA ORANG LAIN.

18 June 2019

Cuci cetak Foto Kilat Di Palembang

Ilustrasi Cuci Cetak Foto Kilat Foto by : news.detik.com
Generasi era 90-an pasti masih ingat mengenai kamera analog,  klesie,  negatif film dan cuci cetak foto kilat atau di sebut dengan afdruk. Ciri kas cuci cetak foto  kilat atau cuci cetak foto kaki 5 ini adalah dengan gerobak dorong yang kebanyakan berbahan kayu dilapisi triplek hal biru dengan dua roda di kanan dan kiri yang membuatnya mudah dipindahkan.

Gerobak tersebut menjadi "kamar gelap", tempat cetak foto. Di dalam gerobak ada perkakas pencetak foto. Rangkaiannya (dari depan): dua papan berkaca pembesar, selubung kain hitam, lensa, papan pembatas, dan kertas foto,  serta beberapa cairan kimia untuk membantu proses percetakan foto tersebut.

Di era 1990-an sampai akhir 2000-an masih banyak tukan cuci foto kilat ini di seputaran seberang  masjid agung Palembang,  Tengkuruk, pasar 16 sampai ke Jalan Rustam Effendi dan Jalan Kolonel Atmo,  begitu juga di kawasan JM Plaza dan di kawasan IP sampai ke Ilir barat permai banyak di temui cuci cetak foto kilat ini.

Begitupun di kawasan kampus juga tidak lepas dari keberadaan tukang cuci foto kilat ini,  hanya dengan modal klesie foto saja tukan cuci cetak foto kilat ini bisa beraksi harga yang ditawarkan saat itu cukup murah di bandingkan dengan studio foto tapi dari kualitas juga berpengaruh karna kalau cuci cetak foto kaki 5 ini akan cepat menguning & terkadang hasilnya lengket.

Untuk harga perlembarnya sendiri biasanya sudah ditempel di dinding gerobaknya :
3 x 4 = Rp. 1.000,-
2 x 3 = Rp.  500,-.

Untuk solusi cepat terutama saat penerimaan siswa atau mahasiswa baru cuci foto kaki 5 ini adalah alternatif yang lumayan jitu,  krn kalau di studio foto untuk cetak foto saja bisa 2-3 hari dan harganya bisa jauh lebih mahal dari pada cuci cetak foto kaki 5. Dimana saat itu studio foto dunia di Jl.  Jend Sudirman menjadi pilihan utama untuk cuci cetak walaupun banyak juga studio lain di kota Palembang ini.

Saat ini sangat sulit menemukan lagi foto gerobak cuci foto kaki5 ini,  mungkin sudah tidak ada lagi,  karena kemudahan cuci cetak di foto studio pun bisa selesai dalam 1 jam,  membuat cuci cetak foto kaki 5 ini hilang tanpa sisa.

No comments:

Post a Comment